P PENGELOLAAN KELAS PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU DI SD AL BAITUL AMIEN FULL DAY SCHOOL JEMBER
PENGELOLAAN KELAS, TEMATIK TERPADU
Abstract
Maraknya sekolah dasar berkonsep full day saat ini sudah menjadi realita. Saat ini sekolah dasar full day dapat ditemui di kota maupun di desa. Dalam perkembangannya sekolah dasar full day menjadi kebutuhan karena tingkat kesibukan orang. Lamanya waktu pembelajaran membuat siswa merasa jenuh dan bosan dalam mengikuti pembelajaran. Inilah yang menjadi salah satu masalah yang dialami siswa di sekolah dengan konsep full day. Butuh partisipasi aktif dari penyelenggara pendidikan full day terutama guru untuk menjadikan suasana pembelajaran yang efektif dan menyenangkan. Pelaksanaan pembelajaran di sekolah full day saat ini sudah menggunakan kurikulum 2013 yang berbasis pada pembelajaran tematik.
Fokus penelitian ini adalah: 1) bagaimana pengelolaan pembelajaran pembelajaran tematik terpadu?; 2) bagaimana pengelolaan siswa pada pembelajaran tematik terpadu ?; 3) bagaimana pengelolaan sarana dan prasarana pada pembelajaran tematik terpadu?. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mendeskripsikan pengelolaan pembelajaran pembelajaran tematik terpadu; 2) mendeskripsikan pengelolaan siswa pada pembelajaran tematik terpadu; 3) mendeskripsikan pengelolaan sarana dan prasarana pada pembelajaran tematik terpadu di SD Al-Baitul Amien Full Day School Jember, yang dikembangkan dari
pendapat yang dikemukaan oleh Abdul Majid tentang pengelolaan pembelajaran, Froyen tentang pengelolaan siswa , serta pendapat tentang pengelolaan sarana dan prasarana oleh Mulyadi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian study kasus (case study). Tekhnik penentuan subyek menggunakan purposive sedangkan Tekhnik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Tekhnik analisis penelitian ini menggunakan model interactive Miles dan Huberman, yaitu: data collection, data condensation, data display, and data verifiying. Uji Keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi sumber dan teknik.
Hasil penelitian ini:1) pengelolaan pembelajaran tematik terpadu dilakukan dengan tiga tahapan: a) perencanaan penyiapan semua perangkat pembelajaran sebelum pembelajaran tematik terpadu (prota, prosem, silabus, RPP); b) pelaksanaan pembelajaran tematik terpadu sesuai dengan dalam perencanaaan dengan modifikasi (waktu, teknik, serta media); c) evaluasi pembelajaran tematik terpadu dilakukan selesai proses pembelajaran yang dibuktikan dengan hasil penilaian dan analisis , 2) pengelolaan siswa dilakukan dengan tahapan: a) identifikasi masalah; b) pencegahan dilakukan membuat peraturan kelas yang dibuat bersama siswa dan mengacu pada buku budaya siswa; c) penanganan masalah disesuaikan dengan jenis masalah, 3) pengelolaan sarana dan prasarana kelas dengan penempataan sarana dan prasarana yang sesuai dengan kebutuhan dan tata letak, Posisi tempat duduk peserta didik yang selalu berganti di setiap minggunya, letak papan tulis yang terjangkau dari pandangan semua siswa, dan hiasan-hiasan seperti pajangan kelas, kata-kata bijak, dan hiasan lainnya yang letaknya tepat peruntukannya dan sesuai dengan tema.
Kata kunci: Pengelolaan kelas, tematik terpadu
References
Devi Poppy Kamalia, dkk. 2009. Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Bandung: P4TK.
Froyen. 1988. Classroom Management. Melbourne: Merrill Publishing Company.
Harlock Elizabeth. 1980. Developmental Psycologi (a life-Span Appoch) fifth edition.
Majid Abdul. 2013. Perencanaan Pembelajaran Mengembangkan Standar Kompetensi Guru. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Mulyasa E. 2004. Kurikulum Berbasis Kompentensi. Bandung: PT. Remaja Rosda Karya.
Salferi Kelvin. 2010. Educational Psychology. 1983. Boston:Houghton Mifflin Company (ter.Yusuf Anas, Manajemen Pembelajaran dan Instruksi Pendidikan (Manajemen Mutu Psikologi Pendidikan Peserta Didik). Yogyakarta:IRCISOD.
Usman, M.U. 2003. Menjadi Guru Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya.